Dukung Sustainability, PT Semen Tonasa Pasang PLTS 10 Kwp di Pabrik Tonasa 5

    Dukung Sustainability, PT Semen Tonasa Pasang PLTS 10 Kwp di Pabrik Tonasa 5
    PT Semen Tonasa pasang PLTS 10 Kwp di Tonasa 5

    PANGKEP - Menutup akhir tahun, PT Semen Tonasa kembali mengukir sejarah. Kali ini adalah perusahaan persemenan terbesar di Indonesia Timur ini telah menyelesaikan proyek instalasi PLTS 10 KWP di area Pabrik Tonasa 5.

    Proyek ini dilakukan untuk mendukung program sustainability yang dicanangkan PT Semen Indonesia (Persero) Tbk sebagai holding, terkait penggunaan energi baru dan terbarukan melalui solar panel atau PLTS dalam proses produksi semen di seluruh anak perusahaannya. 

    Direktur Utama PT Semen Tonasa Mufti Arimurti mengungkapkan, bahwa fasilitas solar panel atau PLTS ini akan menjadi business critical asset untuk pajak carbon serta peran aktif perusahaan dalam mengurangi emisi Gas Rumah Kaca.

    Sementara itu Bambang Haryanto Direktur Produksi PT Semen Tonasa menyebutkan bahwa proyek ini dilaksanakan selama tiga bulan, mulai Oktober hingga Desember 2021. Survey awal area instalasi di Unit Packer 5 dilaksanakan pada Oktober 2021, proses Pengadaan dilaksanakan pada Oktober-November 2021, dan pengerjaan instalasi dilakukan pada pekan kedua Desember 2021 serta mulai beroperasi pada pekan ketiga Desember 2021.

    Di tempat terpisah, GM Komunikasi dan Hukum PT Semen Tonasa Said Chalik menyatakan, bahwa instalasi PLTS ini merupakan bentuk komitmen PT Semen Tonasa sebagai bagian dari SIG, terhadap lingkungan melalui berbagai inovasi dalam teknologi produksinya.

    Di PT Semen Tonasa, pembangunan PLTS kapasitas 10 kWp ini diinstal di area Packer Tonasa 5. Dengan Skema On Grid dan terintegrasi ke jaringan Listrik Low Voltage 380 VAC Unit Packer Tonasa 5. (Herman djide)

    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Tumampua bersama Polsek Pangkajene...

    Artikel Berikutnya

    Diserahkan Baju Seragam Gratis Untuk Siswa,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel

    Ikuti Kami